Judulnya mungkin terlalu extreme ..... tapi mudah-mudahan apa yang aku maksud jatuh cinta di sini bermakna positif untuk kita semua.
Seperti rusa merindukan air, mungkin seperti itu gambaran bila kita sedang jatuh cinta. Gak peduli panas gak peduli hujan, bila waktunya untuk bertemu semua dianggap bukan rintangan. Masa itu memang masa paling manis..... masa dimana seakan gak ada tempat dan waktu untuk saling beradu pendapatan dan bersitenggang. Semua madu dunia terasa nikmat berdua.
Begitupun aku.... ya ...sekarang aku sedang jatuh cinta........ terhadap duniaku, terhadap mimpi-mimpi ku, terhadap hobby-hobby ku.... dan yang paling penting saat ini aku sedang jatuh cinta untuk menulis lagi.
Kalo cinta katanya buta, maka aku pun merasa demikian. Ingin ku butakan mataku hingga aku tidak bisa melihat kenyataan yang ada, ingin rasanya aku 'melihat' dalam kebutaan cinta, tapi sejenak ku buka mata, tak sanggup rasanya melihat indah cinta.
Banyak halangan dan rintangan di hadapan yang ingin memupuskan cinta ini, tapi getir bathin lebih ingin ku menangi...... aku akan tetap seperti ini, walau orang lain mencaci maki.....
dan seperti kata ku di pembuka tadi ....'persetan dengan Kau...!!!! Aku sedang jatuh cinta.'
4 komentar:
Yoi setuju bgt boest,
motto gw skrg:
"Love is Beautiful"
So, marilah kita berjuang untuk mencari dan merasakan cinta dimanapun kita berada, dalam arti sempit maupun luas, cinta itu kan gak ada batasnya^^.
i finally found my love..my eternal love...i give her all my life 4ever n ever
Love bears all things.
Love believes all things.
Love hopes all things,and most precious of all, Love endures all things.
Come we love and make things happy
"love makes me Happy"
hmm,..kalau sedang jatuh cinta semua orang dianggap setan yah??
hehehe...
Posting Komentar